
Penawaran Beasiswa Pendidikan Ilmu Kepegawaian Angkatan XIV
Dalam rangka meningkatkan kualitas Sumber Daya Aparatur Sipil Negara, Pendidikan Ilmu Kepegawaian Badan Kepegawaian Negara(PIK-BKN) bekerja sama dengan Universitas Terbuka kembali membuka penerimaan mahasiswa PIK-BKN Program Studi strata I (Sl) Administrasi Publik Bidang Minat/Konsentrasi Administrasi dan Manajemen Kepegawaian untuk Angkatan XIV (empat belas), yang akan memulai perkuliahan pada Januari Tahun 2021. untuk kriteria dan keterangan lebih lengkap dapat dibaca di Surat Penawaran Beasiswa PIK XIV.